Bangunan Itu Menelan Ibu dan Bulanku

Cerpen Han Gagas
Photobucket

AKU begitu suka melihat bulan. Entah kenapa. Mungkin karena bulan adalah benda yang kali pertama kulihat. Dulu.
Setiap bayi ketika mampu melihat dunia selalu dijemur di bawah matahari. Memang aku mengalami itu tapi tak cuma begitu. Ayahku -yang merupakan satu-satunya orang tua-membawa mataku pada rembulan dan kecerahan malam dengan bintang-gemintang. Tentu saja dengan balutan kain berlipat-lipat yang membungkus tubuh.

Membaca Rupa, Melampaui Teks

ENERGI untuk meneruskan rutinitas pameran ini pantas untuk diapresiasi. Apalagi peluang untuk mendapatkan reward ekonomi yang memadai sebenarnya relatif cukup kecil, bahkan tak ada pretensi atau target ke arah itu. Harian Kompas dan Bentara Budaya melakukan hal itu lewat Pameran Ilustrasi Cerpen Harian Kompas yang tahun 2010 ini telah memasuki tahun ketujuh. Ini merupakan rentetan karya yang telah dimuat di harian Kompas sepanjang satu tahun terakhir.

Free Website Hosting